Categories
Experience How To Learn

Cara Menampilkan Karya Desain Sendiri pada Kaos

Gemar corat-coret? Suka akan dunia desain? Kenapa tidak mencoba menampilkan karya desainmu pada kaosmu sendiri. Mudah kok! Menampilkan desainmu pada kaos bisa dengan cara tradisional maupun modern. Cara tradisional yang sampai sekarang masih digunakan adalah sablon. Cara yang lebih modern adalah cetak menggunakan printer.

Cara sablon membutuhkan latihan dan ketrampilan yang lebih baik dibandingkan cara cetak menggunakan printer. Selain itu kebutuhan peralatan sablon, seperti screen, roll, cat sablon, dan lainnya perlu persiapan dan penanganan secara khusus. Beda halnya dengan cara cetak.

Saya coba berbagi pengetahuan cara membuat kaos dengan tampilan karya desain sendiri. Perlengkapan yang kamu butuhkan:

  1. Kaos berwarna putih atau hitam polos. Ukuran silahkan pilih sesuai ukuran badanmu.
  2. Komputer (Bisa berupa notebook atau PC). Sebaiknya ada software desain seperti Corel Draw, Adobe Illustrator, dan Photoshop. Sudah cukup jika satu di antara ketiga software tersebut ada pada komputermu.
  3. Kertas Transfer dan Printer Berwarna sebagai sarana mencetak desain ke kertas transfer.
  4. Setrika. Alat ini dibutuhkan untuk menempelkan desain pada kaos.

Tahapan yang dilakukan adalah:

  1. Membuat desain menggunakan komputer. Ada banyak cara untuk membuat desain misalnya kamu scan gambar yang telah kamu corat-coret, atau memakai hasil foto dari kamera digitalmu. Tambahkan kata-kata atau tulisan, utak-atik warna supaya “ngejreng”, tambhakan elemen desain lain, misalnya gambar-gambar vektor yang sekarang sedang tren.
  2. Mencetak pada kertas transfer. Perlu diingat! Cetaklah secara mirror. (lihat contoh gambar). Ini maksudnya agar tampilan pada kaos nanti benar, tidak terbalik. Gunakan kertas yang tepat dan printer yang sesuai. 
  3. Setelah dicetak, siapkan setrika. Posisikan tombol pengatur panas pada posisi maksimum. Panas dibutuhkan untuk menempelkan gambar pada kaos. Semakin panas semakin baik. Hati-hati terlampau panas, agar kaos tidak gosong. Letakkan selembar karton di bawah kaos agar permukaan kaos rata.
  4. Tekan setrika pada kertas transfer dan tempelkan gambar. Gosok perlahan setiap permukaan selama 30 detik. Usahakan pada saat menggosok bidang permukaan kaos rata.
  5. Setelah selesai menggosok, buka kertas saat masih panas, dan diamkan selama kurang lebih 2 menit.
  6. Kaosmu sudah menampilkan karya desain sendiri. Keren!

Yuk lihat videonya di sini (Cara menggunakan T-shirt Transfer Paper)

Tips:

Kalau sudah berhasil, mulailah menjual kaos desainmu sendiri. Siapa tahu, teman-temanmu suka dan bisa jadi Clothing Label sendiri. Melakukan sesuatu yang disukai dan mendapatkan uang.

Foto bersama Pak Djoko dari Majalah CONCEPT usai acara
Pak Djoko berbicara pada Seminar yang diadakan Tabloid PCplus

Apa yang telah saya bagikan di atas saya peroleh pada acara Seminar Tren Desain dan Pengelolaan Bisnis Kaos Distro di Kalangan Anak Muda di FISIP UNPAD, Jatinangor, Sumedang Jawa Barat, Senin, 24/05/10. Acara diselenggarakan oleh Tabloid PCplus dan didukung oleh HP Indonesia. Pembicara pada acara tersebut Dendy Rahman dari Clothing Label UNKL347, Yuliandi mewakili Tabloid PCplus dan Pak Djoko Hartanto dari Majalah CONCEPT.

Ikut lomba desain juga satu di antara cara buat kamu tambah pede. Coba klik link ini untuk ikut T-shirt design competition yang diselenggarakan oleh Tabloid PCplus. Kalau mau belajar juga bisa ikut seminarnya di sini.Hadiah untuk juara pertama 5 juta dan kalau desainmu masuk 100 desain yang terpilih akan dicetak kaos dengan hasil karya desainmu. Keren kan!

Mengenai distro dan clothing label kaos bisa lihat desain di sini:

Selamat berkarya dan Cintailah Karya Indonesia!

By louiciano

E-marketer, Digital Media, Graphic & Multimedia Design, Art & Technology, Photography, Choral Music, Travelling, Movie. Loved by God through His creation @vyanimanao

44 replies on “Cara Menampilkan Karya Desain Sendiri pada Kaos”

Print khusus maksudnya seperti apa mas?
Selain warna hitam dan putih, maksudnya kaos?
Saran saya coba kreasikan saja, coba dengan warna kaos berbeda. Pasti akan dapat triknya.
Salam!

tulisan dibuat mirror bisa menggunakan fasilitas yang tersedia di printer, atau manual menggunakan software pengolah gambar seperti photoshop.

Kertasnya pakai yang khusus untuk memindahkan gambar ke kaos, namanya transfer paper. biasanya di toko aksesori komputer terutama yang spesial jual printer dan tinta bisa ditanyakan kertas untuk transfer (transfer paper)

permisi gan kertas OHP yg dimaksud kertas yang bgmana yach..?? maklum masih Awam soal kertas-kertas!!!

mas mho nanya nich kalau pake tinta dari printer apa bisa bertahan lama jangan sampai baru di cuci ajah udah luntur..??
by reza di papua

gw pkai dark transfer paper merk PREMIUM PLUS dan MIRAGE hasil nya mantap dan tahan lama, meski pkai dye ink, yg penting tinta orisinil. kalau pkai transfer paper merk CORAL hasil nya amburadul.

wah bagus ne….makasih ya infonya..
sangat bermanfaat banget buat saya yang newbie besar..lain kali saya ke blog ini lagi.
salam kenal dan sukses trus

menurut temen pake kertas biasa jg bisa berdasarkan pengalaman masa kecil sebelum ada kertas transfer, pake autan (lotion anti nyamuk) yg dioleskan merata ke gambar di kertas lalu ditempel pd kaos dan ditekan disetrika. (saya blm pernah coba teknik ini, tapi dulu saya pakai lilin yg digosok ke gbr lalu ditempel pd kaos)

bang. . . pusing ah liat tshirt forum nya. . kagak ngerti ama bahasanya. . hehe. . mending nanya langsung ama abangnya aja. . 😀
>merk printer yang ekonomis tapi kualitas ok dan perawatan/perlengkapanya yang mudah didapat
>lalu haraganya kisaran berapa jt bang??
ane tertarik untuk bisnis percetakan kaos. . 😀
thx before. .

Leave a reply to Kaos Distro Murah Cancel reply